Ini Kata Pengamat Soal Pertemuan Puan dan Surya Paloh

- 23 Agustus 2022, 13:56 WIB
Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh menyatakan membuka peluang bagi Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani pada Pilpres 2024
Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh menyatakan membuka peluang bagi Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani pada Pilpres 2024 /Muhammad Rizky Pradila/OkeNTT

OkeNTT - Ketua DPP PDIP Puan Maharani memulai safari politiknya dengan melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh.

Menanggapi pertemuan kedua petinggi partai tersebut, Direktur Eksekutif Institute for Democracy & Strategic Affairs (Indostrategic), Ahmad Khoirul Umum mengatakan pertemuan ini belum tentu untuk membentuk koalisi kedua partai.

Khoirul mengatakan komunikasi politik NasDem masih lebih maju dan intens terhadap kubu Demokrat dan PKS.

Baca Juga: Ini Kata Ketua Tim Forensik Soal Hasil Autopsi Ulang Jenazah Brigadir J

"Belum tentu (koalisi). Komunikasi politik Nasdem dengan Partai Demokrat dan PKS dalam upaya pembentukan koalisi Pilpres 2024 tampaknya lebih maju dan lebih intens," katanya dalam keterangan resmi melalui Pikiran-Rakyat.com, Selasa 23 Agustus 2022.

Dikatakannya, hingga saat ini Surya Paloh masih merupakan King Maker. Hal ini dibuktikan dengan orang pertama yang ditemui Puan Maharani dalam safari politiknya adalah Surya Paloh.

Sementara penunjukan Puan sebagai tokoh utama komunikasi politik PDIP, juga kembali menegaskan posisinya sebagai centre of gravity dari mesin politik PDIP.

Terlebih Puan merupakan orang yang paling dipercaya Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, sehingga tidak mungkin dia mengkhianati Ibu kandungnya sendiri.

Baca Juga: Sudah Masuk Indonesia, Kemenkes Ungkap Ciri-Ciri Penyakit Cacar Monyet

"Karena itulah, pemanasan mesin politik PDIP ini sepatutnya ditujukan untuk mendorong relevansi pencapresan Puan di Pilpres 2024," ucapnya.

Kendati demikian, Umam menyebut safari politik Puan ini akan terus diuji oleh seberapa efektif model pendekatan, gaya komunikasi, serta materi negosiasi yang ditawarkan kepada partai-partai politik yang ada, untuk bersedia menerima tawaran politik PDIP, menuju pembentukan koalisi Pilpres 2024 mendatang.

Meskipun safari politik Puan yang rencananya akan dilakukan ke semua partai politik parlemen ini tidak menjamin terbentuknya koalisi Pilpres 2024.

"Namun safari ini akan memberikan dampak positif bagi upaya konsolidasi dan pematangan demokrasi," katanya.

Sebelumnya, Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh menyatakan Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani memilimi peluang pada Pilpres 2024 mendatang.

Baca Juga: Hasil Autopsi Ulang Brigadir J, Tim Forensik: Tak Ada Kekerasan Lain Selain Senjata Api, 2 Luka Tembak Fatal

"Udah ketemu begini masa nggak masuk radar (capres)," katanya.

Menurutnya Puan Maharani menjadi salah satu kandidat yang potensial untuk dipertimbangkan Nasdem pada Pilpres 2024.

"Saya kedatangan Mba Puan ini kan saya liat-liat juga, saya punya ponakan (puan) nanti kita lihat perkembangan kedepan, dinamis itu artinya seperti pepatah dari gelas ke bibir banyak hal yang akan terjadi," tuturnya.

Sementara itu Puan Maharani, mengatakan pertemuan kedua partai berlangsung sangat cair.

Baca Juga: Kakek Penyandang Disabilitas di Taaba, Malaka Ini Luput dari Perhatian Pemerintah

Meskipun demikian dia tidak menjelaskan apa yang menjadi pembahasan utama dalam pertemuan tersebut.

Namun Puan Maharani mengatakan dalam pertemuan itu pihaknya membawa pesan dari Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.

"Kalau nggak ada pesan nggak sampe di sini, apa pesannya, rahasia," ucapnya.***

 

Editor: Marcel Manek

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini