Kakek Penyandang Disabilitas di Malaka Terdaftar sebagai Keluarga Penerima Bantuan Kemensos sejak 2019

- 28 Agustus 2022, 16:43 WIB
Kolase foto Kakek Mikhael Bria di kediamannya saat didatangi tim Effata Kemensos
Kolase foto Kakek Mikhael Bria di kediamannya saat didatangi tim Effata Kemensos /Biro Humas/Kemensos RI

OkeNTT - Kakek penyandang disabilitas di Desa Taaba, Kecamatan Weliman, Kabupaten Malaka, Provinsi NTT, Mikhael Bria (69) ternyata telah menerima bantuan dari pemerintah.

Kakek Mikhael Bria terdaftar sebagai keluarga penerima bantuan dari Kementerian Sosial berupa bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH).

Hal ini diketahui saat tim dari Sentra Effata ketika datang ke kediaman Mikhael Bria di wilayah itu pada 26 dan 27 Agustus 2022.

Baca Juga: Taman Frontera di Kota Atambua: Dulu Jadi Ikon, Kini Dibiarkan Merana

"Dalam kunjungan itu, Tim Kemensos menyerahkan bantuan berupa bantuan Atensi untuk pemeliharaan kesehatan berupa sabun mandi, sabun cuci, pasta gigi, sikat gigi dan sampo," kata Kepala Sentra Effata Kupang Supriyanto di Kupang dalam rilis yang diterima Oke NTT, Minggu 28 Agustus 2022.

Kedatangan tim ke kediaman Kakek Mikhael Bria kata Supriyanto sebagai tindak lanjut setelah mengetahui melalui pemberitaan media ini yang menyebut Kakek Mikhael Bria luput dari perhatian pemerintah.

Supriyanto mengatakan, Kakek Mikhael Bria juga mengaku menerima bantuan setelah tim mendatangi dan mengecek langsung dokumen dan basis data.

Baca Juga: Simak Ini Harta Kekayaan AT-AHS Setelah Menjabat Bupati dan Wakil Bupati Belu, Ternyata...

Kakek Mikhael Bria dipastikan sudah menerima bantuan Program Keluarga Harapan (PKH).

Halaman:

Editor: Mariano Parada


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x