Kuasa Hukum Astrid dan Lael Minta Telusuri Jejak Digital 7 Orang Lainnya, Bisa Ada Tersangka Baru

- 29 Desember 2021, 23:49 WIB
Kuasa Hukum Astrid dan Lael Minta Telusuri Jejak Digital 7 Orang Lainnya, Bisa Ada Tersangka Baru
Kuasa Hukum Astrid dan Lael Minta Telusuri Jejak Digital 7 Orang Lainnya, Bisa Ada Tersangka Baru /Tangkapan layar/Vidio Youtube Zona Line News

Senada, rekan kuasa hukum dari
AMP menyampaikan apa yang tadi sudah disampaikan terkait masukan, kejanggalan-kejanggalan untuk proses pengembangan selanjutnya sudah disampaikan sebelumnya melalui surat dan hari ini pun sudah dijawab langsung oleh penyidik

"Kami sangat berterima kasih kepada seluruh penyidik yang sudah bekerja keras untuk membantu dan harapnnha kami kedepan semoga apa yang sudah kami sampaikan melalui surat maupun lisan hari ini khususnya pihak penyidik bisa lebih mengembangkan, mendalami lagi kasus ini terkait ada dugaan tersangka baru yang lain," katanya.

Baca Juga: Ada Pelaku Lain, Harusnya Penyidik Polda NTT Sudah Simpulkan Waktu Pra Rekonstruksi

Terkait pasal jelasnya juga sudah dilekatkan pasal 340 KUHP subsider 338 dengan pasal undang-undang perlindungan anak pasal 80 ayat 3 dan 4.

"Ini berita yang sangat bagus untuk kami tim kuasa hukum maupun untuk keluarga terkait ada perubahan pasal dari awalnya 338 sudah berkembang sudah bertambah pasalnya," sebutnya.

Ia berharap kedepan semoga Kepolisian bisa mengungkap dugaan pihaknya ada pelaku-pelaku lainnya.

"Tapi kami serahkan semua kepada penyidik khususnya untuk bisa lebih maksimal mengembangkan atau mendalami kasus ini," pintanya.

Baca Juga: KPK Dalami Pemberian Fee Terkait Kasus Proyek Gedung IPDN Sulut

Sementara itu, Kabid Humas Polda NTT, Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto mengatak dalam menentukan status tersangka, maka harus dikuatkan dengan alat bukti. Sehingga kemungkinan-kemungkinan bisa saja terjadi.

"Tapi kembali bahwa dalam menetapkan status tersangka, penyidik harus dikuatkan dengan alat bukti," katanya.

Halaman:

Editor: Mariano Parada

Sumber: Chanel Zona Line News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah