Laka Lantas Kendaraan Terbakar dan Pengendara Motor Tewas, Saksi: Ada Bunyi Ledakan dan Api Setinggi 4 Meter

- 8 Oktober 2022, 19:24 WIB
Kondisi mobil Avanza yang terbakar di TKP
Kondisi mobil Avanza yang terbakar di TKP /Mariano Parada/OkeNTT

OkeNTT - Kecelakaan lalu lintas yang terjadi di jalan Lakafehan, Desa Dualaus, Kecamatan Kakuluk Mesak, Kabupaten Belu, NTT, Sabtu 7 Oktober 2022 petang membuat heboh warga setempat.

Pasalnya, kecelakaan yang melibatkan motor Bonda Beat dan mobil Avanza berwarna hitam dengan nomor polisi DH 1984 DF itu terjadi dengan adanya bunyi seperti ledakan.

Dari ledakan tersebut, kedua kedaraan yang terlibat kecelakaan itu kemudian terbakar dilahap api setinggi 4 meter.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Laka Lantas di Belu, Kendaraan Terbakar dan Pengendara Motor Tewas

Hal ini disampaikan salah satu saksi mata yang juga Kepala Desa Dualaus, Oktovianus Nape ketika dihubungi Oke NTT melalui sambungan telepon selulernya.

"Saya di rumah kalau dari tempat kecelakaan sekitar 20an meter. Saya dengar bunyi ledakan keluar lihat api sudah menyala di mobil. Api setinggi 4 meter begitu," ungkap Kades Dualaus.

Ia mengaku awalnya tidak mengetahui kalau terjadi kecelakaan antara motor Honda Beat dan mobil Avanza.

Baca Juga: Brigpol RRS Diduga Tembak Mati Warga Belu, Kronologi Menurut Kapolda dan Kapolres Berbeda dengan Saksi di TKP

Pasalnya, setelah mendengar ada bunyi ledakan ia melihat kendaraan sudah terbakar dilahap api.

Halaman:

Editor: Mariano Parada


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini