31 Tim Berkompetisi di Turnamen Victory Rai Oan Cup 1 Wedomu

- 27 Mei 2022, 07:20 WIB
Pembukaan Turnamen Sepak Bola Victory Rai Oan Cup I di Lapangan Umum Wedomu, kabupaten Belu
Pembukaan Turnamen Sepak Bola Victory Rai Oan Cup I di Lapangan Umum Wedomu, kabupaten Belu /Marcel Manek/OkeNTT

OkeNTT – Sebanyak 31 tim sepak bola dari berbagai daerah di Kabupaten Belu ikut ikut berkompetisi dalam turnamen Victory Rai Oan Cup 1 2022 yang diselenggarakan  di lapangan sepak bola Wedomu, Kecamatan Tasifeto Timur, kabupaten Belu.

Turnamen Victory Rai Oan Cup I 2022 remi dibuka pada Kamis sore 26 Mei 2022 dan dijadwalkan akan berakhir pada 26 Juni 2022 mendatang.

Ketua panitia turnamen Roy Marten Bele, dalam laporannya menyampaikan bahwa turnamen ini diserselenggakan  untuk meningkatkan sportivitas dan semangat olahraga kaum muda di Kabupaten Belu.

Baca Juga: Simak Keterangan Randy dan Pemilik Mobil di Persidangan

Selain itu, tentunya mempersiapkan pesepak bola Belu untuk bersaing dalam berbagai turnamen di berbagai kelompok umur.

Ia melanjutkan bahwa terselenggaranya turnamen Victory Rai Oan Cup karena ada campur tangan dari berbagai pihak yakni, Gubernur NTT sebagai donatur utama dan disalurkan oleh Kaban Keuangan NTT Zakarias Moruk. Karena itu, panitia menyampaikan terima kasih.

Tak lupa panitia juga menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada Ketua Asprov NTT dan Askab Belu, yang telah mengizinkan panitia menyelenggarakan turnamen tersebut", tutup Roy.

Sementara Matias Bisinglasi mewakili Ketua Asprov NTT dan membidangi kompetisi, pada kesempatan itu mengatakan  sepak bola itu persahabatan.

Baca Juga: Anggota DPR RI, BKH Diduga Aniaya Manajer Resto di Labuan Bajo NTT

Halaman:

Editor: Marcel Manek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x