Legium Veteran RI Cabang Khusus Pejuang Timor-Timur di NTT Terbentuk

- 6 Desember 2021, 18:48 WIB
Legium Veteran RI Cabang Khusus Pejuang Timor-Timur di NTT Terbentuk
Legium Veteran RI Cabang Khusus Pejuang Timor-Timur di NTT Terbentuk /MP/OkeNTT

OkeNTT - Legium Veteran Republik Indonesia (LVRI) Cabang khusus Pejuang Timor-Timur akan dibentuk di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

LVRI Cabang NTT ini dibentuk berdasarkan hasil Keputusan Rapat Koordinasi Ketua Umum FKPTT, Eurico Guterres dengan DPP LVRI di Markas Besar Legium Veteran Republik Indonesia, Jakarta hari ini, Senin 6 Desember 2021.

Hal ini dibenarkan Ketua DPD FKPTT Provinsi NTT, Angelino Da Costa ketika dikonfirmasi Oke NTT, Senin 6 Desember 2021.

Baca Juga: Presiden Jokowi Merespon Usulan Tokoh Pejuang Timor-Timur

"Hasil rapat menyetujui pembentukan DPC LVRI Cabang Khusus Eks Pejuang Timor-Timur di Provinsi Nusa Tenggara Timur," katanya.

Selain itu jelas Angelino, DPP LVRI juga menyetujui pembentukan DPR LVRI Cabang Khusus Eks Pejuang Timor-Timur di Kota Kupang, Kabupaten Kupang, TTS, TTU, Belu, Malaka dan Kabupaten Alor.

Menurut Angelino yang pernah menjabat Anggota DPRD Provinsi NTT ini bahwa pihaknya segera menyusun kepengurusan DPC dan DPR LVRI Cabang Khusus Eks Pejuang Timor-Timur sesuai dengan AD dan ART LVRI.

Baca Juga: Tokoh Pejuang Timor-Timur Temui Presiden Jokowi di Istana, Ini 4 Point yang Diusulkan

Selanjutnya tambah Angelino, DPP LVRI menugaskan Kepala Biro Plaksanaan Penerus JSn'45 Letkol TNI (Purn) Totok Suroto dan Kepala Biro BIN Organisasi Kombes Pol. (Purn) Hari Waluyo ke NTT untuk melakukan peninjauan dan penilaian terhadap susunan kepengurusan dan Kantor atau Markas Cabang dan Ranting LVRI Cabang Khusus Eks Pejuang Timor-Timur.

Halaman:

Editor: Mariano Parada


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x