Lengkap! Ini Curahan Hati Pengantin di Belu Menangis Histeris karena Batal Nikah

- 15 Agustus 2022, 08:53 WIB
Kisah Wanita Menangis Histeris Karena Pernikan Dibatal
Kisah Wanita Menangis Histeris Karena Pernikan Dibatal /Tangkapan Layar/TikTok

OKeNTT - Seorang pengantin wanita menangis histeris mendadak viral di media sosial (Medsos), Minggu 14 Agustus 2022.

Video pengantin wanita menangis histeris itu membuat heboh netizen seantero NTT.

Pengantin wanita yang menangis histeris itu ternyata karena diduga batal diberkat nikah oleh Romo di Maudemu, Weluli, Kecamatan Lamaknen Selatan, Kabupaten Belu, NTT.

Baca Juga: Manfaat Merendam Kaki dengan Air Hangat Bagi Kesehatan

Berikut curahan hati lengkap pengantin yang batal nikah yang beredar di WhatsApp;

Pada tanggal 26 Mei 2022, 14 pasangan pengantin baru paroki St. Theodorus Weluli memulai hari pertama Kursus Persiapan Pemberkatan Nikah yang bertempat di Aula Kantor Desa Maudemu Kecamatan Lamaknen Kabupaten Belu. 14 pasangan pengantin yang mengikuti Kursus Persiapan Pemberkatan Nikah tersebut salah satunya ada saya Wendelulinus Kefi yang berasal dari Paroki Kristus Raja Haumeni bersama Betty Marliani Berek yang berasal dari Paroki St Theodorus Weluli.

Peserta Kursus ini kami ikuti selamat 4 hari full dari pagi sampai sore hari. Hari terakhir ditutup oleh Pastor Paroki St. Theodorus Weluli Rm Agustinus Kau Lake, Pr di aula kantor Desa Maudemu, pada saat penutupan itu Pastor Paroki St Theodorus Weluli Rm Agustinus Kau Lake, Pr mengumumkan jadwal penyelidikan Kanonik akan di selenggarakan tanggal 10-11 Juni akan tetapi karena salah satu pasangan yakni saya Wendelulinus Kefi bersama Betty Marliani Berek menyampaikan keberatan dan memohon bantuan Romo dengan alasan jarak tempuh yang cukup jauh antara Napan dengan Maudemu selain itu juga kedukaan di keluarga kami maka Rm Agustinus Kau Lake, Pr memudahkan kami dengan menjadwalkan secara khusus untuk mengikuti Penyelidikan Kanonik yang bertempat di Gereja Paroki St Theodorus Weluli pada hari Senin tanggal 27 Juli 2022, di hari itu kami bersama Bapak/Mama Saksi, Kedua Orang Tua Kandung kami, Kepala Suku kedua keluarga besar kami dan beberapa anggota keluarga hadir mengikuti Penyelidikan Kanonik kami di Aula Gereja Paroki St Theodorus Weluli sekitar pukul 10:15 WITA.

Singkat cerita pendidikan Kanonikpun berlangsung dalam situasi kekeluargaan karena Pastor Paroki St Theodorus Weluli Rm Agustinus Kau Lake, Pr adalah orang asli dari Suku Bikomi yang mana adalah satu suku dengan calon pengantin pria (Saya) Wendelulinus Kefi, beliau menceritakan banyak hal tentang kehidupan rumah tangga dengan adat istiadat suku Bunak dan menentukan jadwal pemberkatan yang di tawarkan oleh kedua calon pengantin yakni tanggal 08 Agustus 2022 diskusipun dimulai hingga disepakati dengan pastor paroki St Theodorus Weluli, Rm Agustinus Kau Lake, Pr untuk menjadwalkan pemberkatan nikah di tanggal 12 Agustus 2022, keluarga besar bersama bapak/mama saksi bertanya tentang tempat pemberkatan dan direspon langsung oleh Rm Agustinus Kau Lake, Pr Pastor Paroki St Theodorus Weluli bahwa misa pemberkatan nikah kita langsungkan di tenda resepsi, keputusan ini tidak melalui tawaran oleh keluarga besar namun spontan dari buah bibir Rm Agustinus Kau Lake, Pr selaku pastor Paroki St Theodorus Weluli disaksikan oleh kedua Orang Tua Kandung Calon pengantin, beberapa anggota keluarga kedua keluarga besar, Bapak/Mama Saksi dan beberapa Senior saya yang salah satunya adalah wartawan Timor X-Pres, karena demikian permintaan Pastor Paroki St Theodorus Weluli, Rm Agustinus Kau Lake, Pr maka kami pun ikut menyetujui pernyataan beliau (Rm Agustinus Kau Lake, Pr.

Waktu berlalu Penyelidikan Kanonikpun berakhir dan kami tutup dengan makan bersama di ruang makan Pastor Paroki St Theodorus Weluli bersama Rm Agustinus Kau Lake, Pr, kedua Orang Tua Kandung dari Calon pengantin, Bapak/Mama Saksi, Kedua Kepala Suku dari calon mempelai, beberapa Anggota keluarga besar dan Lima Orang Senior saya kami menikmati hidangan ala kadarnya oleh keluarga besar Calon Pengantin dengan canda tawa penuh kekeluargaan, hingga berpisah untuk bertemu lagi dalam persiapan-persiapan seterusnya dalam perayaan Pemberkatan Pernikahan Kudus pada tanggal 12 Agustus 2022 bertempat di Tenda Resepsi sebagaimana yang dikatakan Pastor Paroki St Theodorus Weluli, Rm Agustinus Kau Lake, Pr.

Halaman:

Editor: Mariano Parada

Sumber: Vox Timor


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x