Saat Uji Coba, Rudal Balisitik Korea Utara Meledak di Udara

- 16 Maret 2022, 15:37 WIB
Ilustrasi rudal
Ilustrasi rudal //times of india

OkeNTT - Sebuah proyektil yang diduga rudal balistik milik Korea Utara meledak di udara sesaat setelah diluncurkan dalam sesi latihan.

Demikian kata kantor berita Korea Selatan Yonhap mengutip sumber anonim, Rabu 16 Maret 2022.

Militer Korsel sebelumnya mengatakan Korut telah menembakkan sebuah "proyektil tak dikenal" yang tampaknya gagal berfungsi setelah diluncurkan.

Mengutip Antara, proyektil yang diduga rudal itu ditembakkan dari lapangan terbang Sunan di luar ibu kota Korut, Pyongyang, kata Kepala Staf Gabungan Korsel dalam sebuah pernyataan.

Baca Juga: Kemenkumham NTT Pro Aktif Fasilitasi Pendaftaran Kekayaan Intelektual Masyarakat

Puing-puing berjatuhan di Pyongyang atau di daerah sekitarnya setelah peluncuran yang gagal itu, kata media Korsel NK News mengutip sejumlah saksi.

Sebuah foto memperlihatkan gumpalan asap berwarna merah di ujung jejak peluncuran roket yang zig-zag di langit kota kota itu.

Komando militer Indo-Pasifik Amerika Serikat mengutuk peluncuran pada Rabu itu dan mendesak Pyongyang untuk menahan diri dari tindakan yang memicu instabilitas.

Sumber di kementerian pertahanan Jepang juga menyebut proyektil itu kemungkinan adalah rudal balistik, NHK melaporkan.

Halaman:

Editor: Marcel Manek

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah