Prodi Keperawatan Waikabubak Poltekkes Kemenkes Kupang: Ibu Hamil Sehat, Bebas Penyakit Menular dan Malaria

- 10 Juni 2024, 22:06 WIB
Prodi Keperawan Waikabubak Poltekkes Kemenkes Kupang: Ibu Hamil Sehat, Bebas Penyakit Menular dan Malaria.
Prodi Keperawan Waikabubak Poltekkes Kemenkes Kupang: Ibu Hamil Sehat, Bebas Penyakit Menular dan Malaria. /Pikiran Rakyat NTT/Yanto Tena/

PR NTT - Akhir bulan Mei kemarin, Progam Studi (Prodi) Keperawan Waikabubak Poltekkes Kemenkes Kupang menggelar kegiatan pengabdian masyarakat.

Kegian bertajuk 'ibu hamil sehat, bebas penyakit menular dan malaria' dilaksanakan di Desa Baliloku, Kecamatan Wanukaka, Sumba Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran ibu hamil tentang pentingnya menjaga kesehatan selama kehamilan, serta pencegahan penyakit menular dan malaria.

"Skema yang diusung pada kegiatan ini adalah pengabdian masyarakat," kata Kasub Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Keperawatan Waikabubak Poltekkes Kemenkes Kupang, Ririn Widyastuti, S.ST., M.Keb, Senin, 10 Juni 2024.

Kata Ririn, kegiatan yang dilakukan adalah edukasi tentang pencegahan penyakit menular dan malaria, kelas ibu hamil dan pemeriksaan malaria pada ibu hamil.

"Kegiatan ini diikuti oleh 21 ibu hamil dan 20 kader," demikian kata Ririn.

Para peserta sangat antusias mengikuti kegiatan ini dan banyak yang mengajukan pertanyaan kepada tim pengabdian masyarakat. Ada pula yang merasa senang mengikuti kegiatan itu.

"Saya sangat senang mengikuti kegiatan ini. Saya banyak mendapatkan informasi baru tentang kesehatan selama kehamilan dan cara mencegah penyakit menular dan malaria," ujar salah satu peserta, Lusia Luba Jali.

Harapan

Tim pengabdian masyarakat berharap kegiatan ini dapat membantu meningkatkan kesehatan ibu hamil dan anak di Desa Baliloku.

Halaman:

Editor: Yanto Tena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah