Nusantara Open 2022: Bintang Timur Atambua Jamu Borneo FC di Laga Kedua

- 20 Juli 2022, 17:48 WIB
Nusantara Open 2022: Bintang Timur Atambua Jamu Borneo FC di Laga Kedua
Nusantara Open 2022: Bintang Timur Atambua Jamu Borneo FC di Laga Kedua /Tangkapan layar/Youtube Garuda Tv

OkeNTT - Tim sepakbola Bintang Timur Atambua (BTA) U-16 kembali merumput untuk kedua kalinya pada turnamen Nusantara Open 2022 Piala Prabowo Subianto.

Tim Bintang Timur Atambua dengan julukan macan batas ini merumput untuk kedua kalinya menjamu Borneo FC setelah menang melawan Persija Jakarta 3-1 pada laga pembuka sebelumnya pada Senin, 18 Juli 2022.

Laga kedua tim Bintang Timur Atambua menjamu Borneo FC berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat hari ini Rabu, 20 Juli 2022.

Baca Juga: Kejuaraan Kempo Antar Pelajar Diikuti 189 Atlit, Ketua KONI Belu: Ajang Seleksi Kejuaraan Porprov

Disaksikan, laga Bintang Timur Atambua vs Borneo FC dari Kalimantan Timur ini berlangsung sengit.

Laga babak pertama yang berlangsung 40 menit nampak tim Borneo FC terus membangun serangan.

Serangan bertubi-tubi dari Borneo FC yang terus dilakukan sempat mengecoh pertahanan Bintang Timur Atambua.

Baca Juga: Puluhan Tim di Timor Barat Siap Berkompetisi di Victory A.A. Bere Tallo Memorial Cup

Hingga pada menit ke 35 terjadi pelanggaran yang dilakukan pemain Bintang Timur Atambua bernomor punggung 16, M. Iqbal Nugroho yang membuat wasit memberikan hadih penalti untuk Borneo FC.

Halaman:

Editor: Mariano Parada

Sumber: Youtube GARUDA TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini