Wujudkan Energi Berkeadilan, PT PLN Sukses Alirkan Listrik di 15 Dusun Tersebar di 4 Kabupaten di Flores NTT

- 15 Juni 2024, 15:49 WIB
PT PLN (Persero) berhasil mengalirkan listrik di 15 dusun yang tersebar di empat kabupaten di Pulau Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT).
PT PLN (Persero) berhasil mengalirkan listrik di 15 dusun yang tersebar di empat kabupaten di Pulau Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT). /PLN/

PR NTT - PT PLN (Persero) berhasil mengalirkan listrik di 15 dusun yang tersebar di empat kabupaten di Pulau Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT).

"PLN terus berkomitmen mewujudkan energi berkeadilan, memastikan seluruh masyarakat Indonesia dapat mengakses listrik," sebut General Manager PLN Unit Induk Wilayah NTT I Gede Agung Sindu Putra di Kupang, Sabtu 15 Juni 2024.

Lima belas dusun yang telah mendapatkan listrik PLN itu di antaranya yakni Dusun Pong Sepang di Kabupaten Manggarai, Dusun Mabaraju, Sambikoe, Mausui-Lekolembo, Bonggirita, Kopalando, dan Cedeng di Kabupaten Manggarai Timur.

Baca Juga: Kasus Dugaan Korupsi Pembangunan GOR Komitmen Kabupaten Kupang Masih Tahap Pemeriksaan

Selanjutnya listrik juga sudah mengalir di Dusun Kampung Papa, Detukato, Detunaka, Detudenu, dan Done di Kabupaten Sikka, serta Dusun Nuawika, Niokeu dan Aemoka di Kabupaten Ende.

Sindu mengungkapkan komitmen PLN untuk mewujudkan keadilan energi di seluruh wilayah, tak terkecuali NTT.

Pihaknya pun akan secara bertahap membangun jaringan listrik ke desa dan dusun di pelosok NTT untuk dapat dinikmati masyarakat.

Baca Juga: Mengenal Golo Robo, Destinasi Bukit dengan View Terbaik di Manggarai Timur

Manager PLN Unit Pelaksana Proyek Ketenagalistrikan (UP2K) Flores Albertus Hendriyanto dalam keterangan yang diterima mengatakan bahwa setiap orang memiliki akses yang sama terhadap listrik.

Oleh karena itu, PLN pun berkolaborasi dengan semua pemangku kepentingan untuk melakukan pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif, serta membawa manfaat langsung bagi masyarakat.

Halaman:

Editor: Yustinus Boro Huko

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah