Reformasi Birokrasi, Bupati Belu dan Pimpinan OPD Teken Komitmen Bersama untuk Lakukan Ini

- 2 April 2022, 05:00 WIB
Reformasi Birokrasi, Bupati Belu dan Pimpinan OPD Teken Komitmen Bersama untuk Lakukan Ini
Reformasi Birokrasi, Bupati Belu dan Pimpinan OPD Teken Komitmen Bersama untuk Lakukan Ini /Mariano Parada/OkeNTT

OkeNTT - Bupati Belu, dr. Agustinus Taolin dan Wakil Bupati Belu, Drs. Aloysius Haleserens, Sekda Belu, Johanes Andes Prihatin bersama pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kabupaten Belu menandatangani (teken) komitmen bersama untuk mencegah korupsi dan memberikan pelayanan lebih baik kepada masyarakat Kabupaten Belu.

Sebelumnya, juga dilakukan penandatanganan pakta integritas oleh pimpinan OPD yang diwakili Kepala DPMPTSP, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Plt. Kadis Pendidikan dan Kebudayaan, Kepala Dinas Kesehatan dan Plt. Inspektur Inspektorat Kabupaten Belu.

Penandatangan pakta integritas dan komitmen bersama itu berlangsung saat pencanangan Pembangunan Zona Integritas di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Belu menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) di Ball Room Hotel Matahari Atambua, Jumat 1 April 2022.

Baca Juga: Pemda Belu Umumkan Hasil Seleksi Teko, Ini Waktu, Kuota dan Pesan Bupati

Bupati Belu, dr. Agus Taolin usai kegiatan kepada wartawan mengatakan, melalui pencanangan pembangunan zona integritas pelayanan kepada masyarakat atau pelayanan publik diharapkan semakin lebih baik.

"Pencanangan inikan harapan kita adalah pelayanan kita kepada masyarakat, kepada publik lebih baik. Pencegahan korupsi dalam segala bentuk lebih baik dan menciptakan birokrasi yang bersih dari korupsi," kata Bupati.

Bupati yang populer dikenal AT ini menegaskan bahwa pencanangan ini bukan hanya slogan saja, oleh karena itu pimpinan OPD segera lakukan pelayanan yang lebih baik dan mencegah korupsi.

Baca Juga: Harga Pertamax Naik Mulai Hari Ini 1 April 2022, Simak Begini Penjelasan Pertamina

"Reformasi birokrasi ini bagian dari situ, pencegahan korupsi jadi terapkan pakta integritas untuk menciptakan zona integritas yang baik di mulai dari diri sendiri, dalam organisasi masing-masing secara bersama-sama, tidak ada parsial," tegas Bupati.

Halaman:

Editor: Mariano Parada


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah