Seorang Pria di TTS Tewas Terseret Arus Sungai

- 14 Maret 2022, 17:55 WIB
Tim SAR gabungan sedang berupaya mengevakuasi korban yang terseret arus sungai
Tim SAR gabungan sedang berupaya mengevakuasi korban yang terseret arus sungai /Kantor SAR Kupang

OkeNTT – Novri Misa,(20) pria asal desa Nunleu kecamatan Amanatun Selatan kabupaten  Timor Tengah Selatan(TTS)  NTT tewas terseret arus sungai saat dirinya berekreasi di Jembatan Talmanu Desa Nefoneut Kec. Amfoang Barat Daya kabupaten Kupang NTT.

Informasi mengenai kejadian yang menimpa Novri Misa ini diperoleh Kantor Pencarian dan Pertolongan/ kantro SAR Kupang melalui Kapolsek Amfoang Selatan Iptu Made Kumara.  

Setelah mendapat laporan Petugas Siaga SAR Kantor Pencarian dan Pertolongan Kupang  mengkonfirmasi laporan tersebut ke pihak keluarga korban untuk memastikan kebenaran anggota keluarga yang hilang terseret arus sungai.   

Baca Juga: Tanah dan Air dari NTT untuk IKN Nusantara

Setelah memastikan kebenaran informasi, Kantor SAR Kupang mengirim tim yang terdiri dari 9 orang ke lokasi kejadian untuk melaksanakan pencarian dan pertolongan terhadap korban.

Operasi tim SAR ini dilengkapi 1 unit Truk Personil, 1 unit Rescue D-max, 1 unit Rubber Boat, dilengkapi palsar air dan palsar pendukung lainnya.

Setelah di lokasi kejadian, Senin 14 Maret  2022, Tim Rescue langsung berkoordinasi dengan Kapolsek Amfoang Selatan, Kapolsek Amfoang Barat Daya dan Keluarga Korban guna pelaksanaan operasi SAR dan pencarian di lokasi tenggelam.

Baca Juga: Apakah Anggaran untuk Jembatan Naen Dirampok Sebelum Jembatan itu Dikerjakan?

Setelah hampir seharian melakukan operasi pencarian, tim SAR akhirnya menemukan korban Novri Misa dalam keadaan sudah meninggal dunia. Selanjutnya  Tim SAR mengevakuasi korban dan menyerahkannya kepada keluarga.

Halaman:

Editor: Marcel Manek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah