Kasus Covid-19 di Kota Kupang Meningkat Tajam

- 5 Maret 2022, 20:52 WIB
Ilustrasi Covid-19. Indonesia Bersiap Menuju Endemi Covid-19, IDI Sebut Syarat Ini Wajib Dipenuhi
Ilustrasi Covid-19. Indonesia Bersiap Menuju Endemi Covid-19, IDI Sebut Syarat Ini Wajib Dipenuhi /Tangkapan layar Unsplash/ Fusion Medical Animation


OkeNTT - Kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di kota Kupang, propinsi NTT ini terus meningkat tajam.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Kupang, Ernest Ludji menyampaikan bahwa dalam sehari bisa terjadi penambahan kasus mencapai 250.

"Sejak awal Februari 2022 lalu lonjakan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di kota Kupang terus meningkat dan dalam sehari penambahan kasus bisa lebih dari 250 kasus," katanya di Kupang, Sabtu 5 Maret 2022 seperti ďiberitakan Antara.

Ernest menjelaskan lonjakan kasus positif COVID-19 di Kota Kupang terjadi menyusul semakin tingginya kesadaran warga untuk melakukan tes usap saat kondisi kesehatan terganggu.

Baca Juga: Covid-19 Terus Merebak, Perkuat Imun Tubuh dengan Cara Mudah Ini

Selain itu, dengan adanya tes usap antigen secara aktif yang dilakukan pihak rumah sakit terhadap pasien yang memiliki keluhan terindikasi terpapar COVID-19 juga mengalami peningkatan.

"Sesuai hasil tes usap memang banyak warga yang terkonfirmasi positif COVID-19,"  papar Ernest.

Pada pekan lal, terjadi penambahan kasus positif COVID-19 mencapai 600 kasus lebih dalam sehari.

"Penambahan itu yang tertinggi selama Kota Kupang dilanda pandemi COVID-19," katanya.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Kasus Covid-19 di Belu Tembus 221, 1 Orang Meninggal Dunia

Halaman:

Editor: Marcel Manek

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah