Menyedihkan! Seorang Sopir Angkutan Umum Dibunuh dan Dibakar KKB di Paniai Papua, Jenazah telah Dievakuasi

- 12 Juni 2024, 17:33 WIB
Jenazah Rusli, korban penembakan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Paniai yang diketahui merupakan sopir angkutan umum telah dievakuasi ke Kabupaten Timika, Provinsi Papua Tengah.
Jenazah Rusli, korban penembakan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Paniai yang diketahui merupakan sopir angkutan umum telah dievakuasi ke Kabupaten Timika, Provinsi Papua Tengah. /Foto ilustrasi/ shuttershock/

PR NTT - Jenazah Rusli, korban penembakan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Paniai yang diketahui merupakan sopir angkutan umum telah dievakuasi ke Kabupaten Timika, Provinsi Papua Tengah.

Hal itu dibenarakan Kepala Satgas Humas Damai Cartenz (DC) AKBP Bayu Suseno, Rabu 12 Juni 2024" Rusli ditembak pada Selasa 11 Juni 2024, di sekitar Kampung Timida, Distrik Paniai Timur, Kabupaten Paniai," ungkap Bayu dalam pernyataannya.

Baca Juga: 5 Contoh Pagar Tembok Rumah Minimalis Murah Terbaru 2024

Diketahui jenazah almarhum Rusli dievakuasi dari Enarotali menggunakan pesawat Reven PK-RVV. Aksi keji KKB itu di bawah pimpinan, Undius Kogoya yang beranggotakan 10 orang. Selain melakukan penembakan mereka juga membakar korban bersama kendaraan yang dikemudikan.

Baca Juga: Bahaya Rabies di Lembata: Ada 766 Kasus dengan 1 Meninggal Dunia, Dinkes Gencar Sosialisasikan Vaksin VAR

Jenazah korban direncanakan diterbangkan menuju kampung halaman di Bulusibatang, Kabupaten Jeneponto, Provinsi Sulawesi Selatan menggunakan pesawat Lion Air.

Terkait insiden ini, Satgas Ops Damai Cartenz 2024 akan terus berupaya menghadirkan rasa aman kepada masyarakat di Tanah Papua.

Baca Juga: Cari Tempat Healing Terbaik di NTT? yuk Berkunjung ke Danau Rana Mese, Dijamin Gak Bakalan Bosan!

"Satgas Operasi Damai Cartenz 2024 akan terus melakukan penegakan hukum terhadap KKB Papua dengan tujuan menciptakan kamtibmas yang aman, damai, dan kondusif,” jelas Kasatgas Humas Damai Cartenz AKBP Bayu Suseno.***

Editor: Yustinus Boro Huko

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah